5 Tempat Makan Favorit di Salatiga

Aku dan Ayi memiliki tempat makan favorit di Salatiga. Paling tidak ada 5 tempat makan yang sering kami kunjungi untuk makan bersama di sana. Salah satunya adalah langganan kami sejak sebelum menikah.

Kami memang suka makan di luar. Itung-itung untuk memberikan self-reward setelah diajak ngebut ngejar target kerjaan. Ngobrol santai setelah makan menjadi semacam suplemen untuk meningkatkan imun dan menjadi benteng penjaga kewarasan.

Berbekal pengalaman kami menjelajah kuliner di Salatiga itulah yang akan aku jadikan bahan untuk menulis pada kesempatan kali ini.

Perlu diingat bahwa tulisan ini tidak dalam rangka mengagresi tempat makan di Salatiga. Tidak pula bertujuan untuk membandingkan mana yang lebih oke dibanding yang lain. Artikel ini sebatas menceritakan pengalaman kami makan di warung yang biasa kami kunjungi.

Soto Lamongan Cak Tris Pancasila

Soto cak Tris menjadi menu andalan di saat perut sudah keroncongan tidak karuan. Kami memilihnya karena penyajiannya cepat dan porsinya sesuai dengan ukuran kenyang kami.

Menu favorit kami di sini tentu saja soto ayam yang rasanya aduhai itu. Kuahnya terasa sangat khas. Koyanya yang bikin nagih.

Selain soto, menu yang pernah aku coba di sini adalah rawon rasanya juga tak kalah mantab. Hanya saja karena memang aku tidak suka makan daging sapi maka tidak menjadikannya menu favorit.

Warung soto cak Tris berlokasi di deretan ruko Polres Salatiga. Kios nomor 7.

Warung Prasmanan Agung Lestari

Bergeser sedikit di deretan ruko yang sama ada sebuah warung prasmanan Agung Lestari. Tepatnya verada di paling ujung ruko bersebelahan dengan kampus 1 IAIN Salatiga.

Di warung ini, kami bisa makan sepuasnya sesuai juklak Food Combining karena pilihan menu sayurnya banyak banget. Tinggal pilih mau sayur matang atau mentah(raw). Ada juga buah-buahan segar dan jus. Bagiku ini adalah surga bagi pelaku FC yang malas masak.

Harganya juga lumayan murah. Aku makan bertiga seringkali habisnya gak lebih dari 50 ribu.

Kafeole

Kafeole ini lah tempat makan paling legend bagi kami karena menjadi langganan sejak sebelum menikah.

Dulu, waktu pertama kali ngajak Ayi ke sini, aku browsing dulu mencari referensi harganya. Setelah ketemu trit di sebuah forum web dan merasa uang yang kubawa cukup akhirnya nekat mengajaknya ke sini. Ternyata harganya murah banget waktu itu.

Setelah nikah, kami pun masih sering ke sini. Tidak ada menu favorit di sini karena menunya enak semua. Kami akan ganti-ganti menu untuk mencoba yang belum pernah dipesan sebelumnya.

Kami paling suka memilih tempat makam di gazebo. Desainnya yang rustik membuat kami betah berlama-lama di sini. Tidak seperti di tempat makan lainnya yang langsung cabut setelah makan. Di sini, kami terbiasa ngobrol panjang setelah makan.

Kami rasa ada kenaikan harga di Kafeole. Kalau dulu kami bertiga biasanya habis 100 ribu-an, sekarang setiap ke sana habisnya hampir 200 ribu-an. Entah sejak kapan naiknya kami tak tahu pasti. Tapi tetap impas dengan pelayanan yang kami dapat.

Mina Kencana

Warung makan yang berlokasi di dekat pasar Noborejo ini menjadi pilihan saat kami sedang suntuk. Tempatnya lumayan luas. Ada area bermainnya untuk anak-anak. Jadi saat aku dan Ayi ngobrol serius si K bisa main di taman depan gazebo.

Menu favoritku dan Ayi di sini adalah nasi goreng seafood dan trancam. Sedangkan si K kentang goreng.

Budget makan kami bertiga di sini sekitar 100 ribu-an.

Lembu Lemu

Aku baru tahu kalau lembu lemu adalah warung makan saat muter-muter sepedaan bersama Ayi dan si K ramadhan lalu. Aku kira awalnya hanya cuci mobil saja ternyata ada restorannya.

Menu favoritku di sini adalah cumi asam manis, es timun, dan es dawet. Di sini tempatnya juga lumayan luas. Ada tempat bermain untuk anak juga.

Budget makan di sini sekitar 100 ribu-an untuk makan bertiga dengan kenyang.

Itulah 5 tempat makan di Salatiga yang sering kami kunjungi untuk memenuhi kebutuhan. Masing-masing tempat makan minimal sudah kami kunjungi 3 kali. Kalau cak Tris sama Kafeole sepertinya sudah kami kunjungi lebih dari 10 kali 😂.

Leave a Reply