Selama masa pandemi ini tentu banyak perusahaan yang memberlakukan work from home bagi karyawannya untuk mengurangi persebaran virus COVID-19. Namun, meskipun pekerja bekerja dari rumah, perusajaan membutuhkan virtual office agar pekerjaan tetap on the track seperti saat bekerja secara offline. Sewa virtual office solusi pandemi adalah salah satu opsi yang tepat untuk perusahaan agar memudahkan dalam mengelola dan mengawasi keberlangsungan pekerjaan pada saat work from home.
Daftar Isi
Virtual Office atau Kantor Virtual adalah ruang kerja yang berlokasi di Internet, dimana para karyawan dapat saling berhubungan menggunakan lingkungan kerja digital tanpa harus memiliki lokasi fisik. Meskipun tidak mempunyai ruang kantor fisik, tetapi dengan menyewa virtual office kita akan mendapatkan banyak keuntungan, seperti perusahaan tetap dapat memiliki alamat legal bisnis tanpa perlu menyewa ruang kantor fisik di lokasi tersebut. Menyewa virtual office ini pun jauh lebih murah daripada menyewa kantor fisik. Selain itu kita juga akan mendapatkan fasilitas-fasilitas seperti kantor fisik dari penyedia jasa virtual office. Itu adalah gambaran kecil keuntungan yang didapat dari menyewa virtual office. Yuk kita bahas lebih detail lagi apa saja keuntungan menyewa virtual office ini.
1. Lokasi yang Strategis
Dengan menyewa virtual office ini menandakan kita juga dapat menggunakan alamat kantor tersebut sebagai alamat kantor kita. Memilih lokasi virtual office yang strategis akan membuat kantor kita memiliki nilai prestisius dan menngkatkan nilai jual serta dapat digunakan untuk branding produk. Saat menyebutkan lokasi kantor kita, ini akan membuat perusahaan kita terlihat lebih meyakinkan di mata klien jika memilih lokasi yang strategis. Ada banyak kantor virtual yang letaknya strategis, seperti kantor virtual ekonomis di Jakarta, Bekasi, Tangerang, Medan, Surabaya, dan Bali.
2.Hemat dalam Biaya
Saat pandemi seperti ini, perusahaan tentu ingin menghemat biaya operasional mereka. Dengan menggunakan virtual office ini perusaahaan tentu tidak perlu membayar perlengkapan kantor, juga membayar tagihan listrik seperti saat menyewa kantor fisik. Hal inilah yang membuat kantor virtual lebih hemat biaya daripada kantor fisik. Dalam menyewa kantor virtual pun kita sudah mendapatkan berbagai layanan yang disediakan oleh penyedia jasa. Tapi ingat, pastikan lagi paket yang dipilih dalam proses penyewaan agar tidak mendapatkan biaya tambahan di kemudian hari.
3.Fasilitas yang Lengkap
Salah satu alasan mengapa perusahaan memilih virtual office daripada kantor fisik yaitu mendapatkan fasilitas yang lengkap dengan biaya yang lebih murah. Biasanya kita akan mendapatkan fasilitas seperti ruangan meeting virtual, virtual resepsionis, telepon kantor, fax, mail handling, hingga layanan call forwarding.
4. Kontrak lebih Fleksibel
Salah satu keuntungan yang kita dapatkan dengan menggunakan virtual office adalah kefleksibelan dalam kontrak. Virtual office ini memiliki masa kontrak yang lebih singkat daripada kantor fisik. Biasanya waktu minimum yang ditawarkan dari penyedia jasa adalah 3 bulan. Ini menguntungkan bagi perusahaan yang hanya memiliki budget minim atau sedang mencoba-coba menggunakan virtual office.
5. Dapat Bekerja Darimana Saja
Ada beberapa orang yang cepat bosan dengan tempat kerja mereka. Penataan meja dan ruangan yang hanya di situ-situ saja adalah salah satu alasan yang membuat mereka cepat bosan. Dengan menggunakan virtual office ini membuat karyawan bisa bekerja dimana saja yang membuat mereka nyaman. Ide-ide pun dapat berkembang dengan baik jika kita memiliki tempat kerja yang nyaman. Juga kita dapat meminimalisir berkerumun dengan orang-orang agar virus covid ini semakin berkurang.
Bagi orang yang tinggal di kota-kota besar pun bekerja di virtual office adalah hal yang diidam-idamkan. Karena mereka tidak perlu lagi berangkat pagi-pagi sekali hanya untuk menghindari kemacetan. Mereka hanya cukup duduk manis di rumah dan langsung membuka laptop atau komputer untuk memulai pekerjaan mereka.