Memiliki berat badan ideal merupakan keinginan hampir setiap orang. Terlebih bagi remaja-remaja yang masih dalam usia puber, berat badan ideal merupakan salah satu faktor kepercayaan diri. Namun, tidak semua orang tahu bagaimana caranya menghitung berat badan ideal tersebut.
Penghitungan berat badan ideal dibagi menjadi dua, yaitu penghitungan berat badan ideal untuk usia antara 1 – 10 tahun dan penghitungan berat badan ideal untuk usia di atas 10 tahun.
Ilustrasi Gambar | |
- Penghitungan berat badan ideal untuk usia 1 – 10 tahun
Berat badan ideal untuk seseorang yang berusia 1 – 10 tahun bisa dilakukan dengan menggunakan rumus “Berat Badan Ideal = (2 x usia)+8”.Contoh:
Seorang anak beusia 5 tahun, berapa berat idealnya?Jawab:
Berat Badan Ideal = (2 x usia) + 8
Berat Badan Ideal = 10 + 8
Berat Badan Ideal = 18
Jadi, Berat Badan Ideal anak tersebut adalah 18 kg. - Penghitungan berat badan ideal untuk usia di atas 10 tahun
Berat badan ideal untuk seseorang yang usianya di atas 10 tahun bisa dihitung menggunakan rumus “Berat Badan Ideal = (tinggi badan – 100) x 90%”.Contoh:
Seseorang usianya 18 tahun, tinggi badannya 165 cm. Berapa berat badan idealnya?Jawab:
Berat Badan Ideal = (tinggi badan – 100) x 90%
Berat Badan Ideal = (165 – 100) x 90%
Berat Badan Ideal = 65 x 90%
Berat Badan Ideal = 58,5 kg.
Demikian artikel tentang bagaimana caranya menghitung berat badan ideal. Semoga bermanfaat.