PANDUAN
LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA
TINGKAT JAWA TIMUR 2012
DALAM RANGKA
DIES NATALIS UNESA KE-48
Diselenggarakan Oleh:
UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
SEKRETARIAT
PANITIA DIES NATALIS UNESA KE-48
SEKRETARIAT PEMBANTU REKTOR IV KANTOR PUSAT UNESA
KAMPUS KETINTANG SURABAYA, 60231
Telp. : (031) 8280009, 8280768
Fax. : (031) 8280804, 8293050
e-mail : [email protected]
Website : http://penalaran-unesa.tk
Facebook: “LKTIM DIES UNESA”
PENGANTAR
Dalam upaya untuk meningkatkan daya kreasi, inovasi dan kompetisi Mahasiswa serta pencitraan Universitas Negeri Surabaya (Unesa), maka diselenggarakan kegiatan Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa (LKTIM) se-Jawa Timur tahun 2012 ini. Berkenaan hal tersebut, Buku Panduan LKTIM se–Jawa Timur Tahun 2012 ini dibuat sebagai acuan dan pedoman dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa tersebut.
Semoga Buku Paduan ini bermanfaat bagi mahasiswa, khususnya bagi mahasiswa yang ikut berpartisipasi dalam LKTIM se–Jawa Timur tahun 2012 dalam rangka Dies Natalis ke-48 Unesa. Kritik dan saran dari berbagai pihak terhadap Buku Panduan ini sangat kami harapkan guna menyempurnakan kegiatan di masa yang akan datang, dan kami sampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak atas dukungan dan partisipasinya dalam penyelenggaraan kegiatan LKTIM tahun 2012 ini.
Surabaya, 9 November 2012
Ketua Panitia,
Made Pramono, S.S., M.Hum.
NIP. 197412051999031005
A. LATAR BELAKANG
Bangsa Indonesia merupakan salah satu bangsa di dunia yang masih dalam taraf perkembangan menuju negara maju. Untuk mempercepat proses perubahan bangsa Indonesia dari negara berkembang menjadi negara maju sangat ditentukan oleh kualitas sumber daya manusianya. Mahasiswa sebagai salah satu sumber daya penting dari unsur perguruan tinggi perlu didorong dalam mengembangkan dan mendewasakan dirinya untuk menjadi manusia pembangunan. Mahasiwa diharapkan tidak hanya menekuni dunia ilmu dalam bidangnya saja tetapi juga beraktifitas untuk mengembangkan kepribadian agar menjadi pemimpin yang berkualitas di masa depan. Untuk dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas tersebut di atas, maka para mahasiswa di perguruan tinggi perlu memiliki kompetensi di bidang penalaran Ilmiah, bersikap kritis, serta memiliki kemampuan untuk mengkomunikasikan pemikiran–pemikiran mereka secara Ilmiah.
Maraknya pemberitaan akhir-akhir ini tentang perkelahian antar pelajar dan antar mahasiswa di berbagai tempat di Indonesia, merupakan contoh fenomena kontraproduktif terhadap ketercapaian sumber daya manusia berkualitas dan berkarakter unggul melalui Pendidikan. Lebih memprihatinkan lagi, berbagai kasus kontraproduktif ini sering menghiasi media massa dari tahun ke tahun. Untuk itu dibutuhkan pemetaan dan solusi berbagai permasalahan kontraproduktif di dunia pendidikan secara komprehensif dan integratif dari berbagai pihak, salah satunya dari sudut pandang mahasiswa sebagai kaum intelektual dan generasi penerus bangsa terdepan.
Berkaitan dengan hal tersebut, Unesa sebagai salah satu Universitas unggulan nasional dalam mencetak guru berkualitas, dalam Dies Natalisnya ke-48 Tahun 2012 ini memandang perlu menyelenggarakan kegiatan yang dapat melatih dan meningkatkan kemampuan sikap ilmiah bagi mahasiswa di berbagai perguruan tinggi baik negeri maupun swasta khususnya di Jawa Timur, dengan fokus permasalahan pemetaan dan usulan solutif-kreatif terhadap berbagai fenomena kontraproduktif di dunia pendidikan.
B. DASAR
Penyelenggaraan Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa (LKTIM) Tingkat Jawa Timur 2012 ini berdasarkan pada :
a. UU No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
b. PP No. 60/1999 Tentang Pendidikan Tinggi.
c. PP. No. 19 tahun 2005 tentang standar Nasional Pendidikan.
d. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional.
e. Rencana Strategi Jangka Panjang Pendidikan Tinggi 2003 – 2010 (HELTS) Menuju Sinergi Kebijakan Nasional.
f. Rencana Strategi Jangka Panjang Pendidikan Tinggi 2003 – 2010 (Higher Education Long Term Strategy/HELTS). Mewujudkan Perguruan Tinggi yang Berkualitas.
g. Rencana Strategi Jangka Panjang Pendidikan Tinggi 2003 – 2010 (HELTS) Meningkatkan Peran Serta Masyarakat.
h. STATUTA UNESA.
C. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Dalam upaya memfasilitasi perguruan tinggi agar berkualitas di bidang Ilmu dan Teknologi (IPTEK), maka salah satu kompenen penting dapat dilihat dari kualitas lulusannya. Agar dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas, Perguruan Tinggi melaksanakan competence based curriculum maupun content based curriculum yang dapat berisi nilai-nilai budaya luhur bangsa Indonesia. Dengan demikian para lulusan akan memiliki kompetensi sesuai dengan bidang keahliannya, ketrampilan hidup serta kemampuan beradaptasi dan belajar sepanjang hayat (Long Live Education).
2. Tujuan Khusus
Tujuan khusus diselenggarakannya Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa (LKTIM) ini adalah untuk:
a. Memberikan tantangan bagi mahasiswa untuk mengaktualisasi potensinya dalam penulisan Karya Ilmiah.
b. Memotivasi mahasiswa agar mampu menyampaikan aspirasi dan pendapat mereka tentang isu-isu strategis bidang pendidikan.
c. Mengembangkan kemampuan dan keterampilan mahasiswa untuk dapat menuangkan ide-ide dan buah pikirannya serta mengkomunikasikannya secara ilmiah.
d. Mendorong mahasiswa agar peka dan kritis terhadap permasalahan/isu-isu strategis khususnya dalam hal pemetaan dan usulan solutif-kreatif terhadap berbagai fenomena kontraproduktif di dunia pendidikan.
D. TEMA DAN TOPIK
Materi tulisan mengacu pada satu tema, yaitu “Analisis Solutif Berbagai Permasalahan Kontraproduktif di Kalangan Pelajar/Mahasiswa menuju Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia”. Beberapa topik pilihan yang relevan dengan tema di atas, yaitu:
1. Peran dan keteladanan orang tua, pendidik, pemerintah, dan sesama subjek didik dalam mengatasi berbagai tindakan negatif pelajar/mahasiswa.
2. Intervensi penting media massa dan komunitas maya dalam character building pelajar/mahasiswa.
3. Tindakan pengamanan berbagai kasus kontraproduktif yang melibatkan pelajar/mahasiswa.
4. Urgensi penguatan iman dan ketakwaan di lembaga pendidikan formal.
Topik-topik di atas tidak membatasi kreativitas peserta, asalkan sesuai dengan tema utama.
E. PERSYARATAN
1. Persyaratan Karya Tulis
a. Hasil karya tulis merupakan hasil karya penulis/tim sendiri, bukan merupakan hasil terjemahan atau plagiasi.
b. Karya Tulis belum pernah dilombakan atau dipublikasikan.
2. Persyaratan Peserta :
a. Peserta adalah mahasiswa yang masih aktif mengikuti pendidikan S-1 di Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta di wilayah Propinsi Jawa Timur, yang ditunjukkan dengan surat keterangan aktif sebagai mahasiswa dari Dekan atau Ketua Jurusan.
b. Diikuti secara berkelompok antara 2-3 orang/kelompok.
c. Mahasiswa pengusul dapat berasal dari berbagai program studi yang berbeda atau dari satu program studi yang sama, namun harus dalam satu perguruan tinggi yang sama.
d. Setiap kelompok hanya diperkenankan untuk menulis satu karya.
F. BAHASA DAN TATA NASKAH
1. Bahasa
Cara penulisan Karya Tulis dengan Bahasa Indonesia yang baik, benar dan lugas sesuai dengan pedoman yang berlaku bagi penulisan karya Ilmiah.
2. Tata Naskah
Naskah tulisan minimal 10 halaman dan maksimal 15 halaman (bagian inti dan bagian akhir), ditulis dengan huruf Times New Roman Font 12 pada kertas ukuran A4 dengan spasi 1,5. Jarak margin kertas sisi kiri 4 cm, yang lain 3 cm. Foto/gambar (jika ada) dicetak dalam format greyscale.
G. SISTEMATIKA PENULISAN
Sistematika penulisan hendaknya berisi rancangan yang teratur dan lazim digunakan dalam Karya Tulis Ilmiah antara lain:
1. Bagian Awal
Bagian awal terdiri dari:
a. Halaman judul / cover yang dilengkapi dengan nama penulis dan nomor induk mahasiswa.
b. Halaman pengesahan yang ditanda tangani oleh Dosen Pembimbing dan Pimpinan Perguruan Tinggi atau yang mewakili dengan stempel Perguruan Tinggi dan diberi tanggal sesuai dengan tanggal pengesahan.
c. Kata pengantar dari penulis
d. Ringkasan
e. Daftar isi
f. Daftar gambar (jika ada)
g. Daftar tabel (jika ada)
2. Bagian Inti
Bagian inti terdiri dari :
a. Pendahuluan (yang membahas latar belakang, rumusan masalah, tujuan penulisan, manfaat, dan batasan)
b. Kajian Pustaka
c. Pembahasan (yang dibagi dalam sub-sub bahasan)
d. Kesimpulan dan Saran
3. Bagian Akhir
a. Daftar pustaka
b. Daftar riwayat hidup Tim Penulis maupun dosen pendamping
c. Lampiran-lampiran
H. PROSES SELEKSI
Proses seleksi dilakukan secara bertahap dengan urutan sebagai berikut:
1. Tahap Seleksi Awal
Hasil karya ilmiah diajukan dengan persetujuan Pimpinan Perguruan Tinggi atau yang mewakili, selanjutnya dikirim oleh Perguruan Tinggi yang bersangkutan ke Panitia lomba melalui lembaga yang berwenang. Selanjutnya dilakukan seleksi naskah karya tulis oleh panitia penyelenggara untuk diambil 10 (sepuluh) besar yang akan dilombakan di tahap final melalui presentasi.
2. Tahap Final
Pada tahap ini peserta yang lolos seleksi awal diundang untuk mempresentasikan hasil karya di hadapan Dewan Juri untuk menentukan Juara I, II, dan III. Penentuan pemenang merupakan penggabungan nilai 60% naskah dan 40% presentasi. Dewan Juri ditetapkan oleh Rektor Unesa, dan keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat oleh siapapun.
Kriteria penilaian naskah Lomba Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa (LKTIM) mencakup aspek[1]:
Sedangkan kriteria penilaian presentasi adalah sebagai berikut[2]:
I. JUMLAH DAN ALAMAT PENGIRIMAN NASKAH LKTIM
Jumlah naskah yang dikirim ke Panitia LKTIM sebanyak 4 (empat) eksemplar dan pengiriman naskah dialamatkan ke Sekretariat Panitia Dies Natalis Unesa Ke-48 Kantor Pusat Unesa Bagian Kesekretariatan Pembantu Rektor IV Kampus Unesa Ketintang Surabaya 60231 (sebagai kelengkapan, blog untuk informasi terbaru: http://penalaran-unesa.tk, atau grup “LKTIM DIES UNESA” di Facebook).
J. JADWAL PELAKSANAN
No. | URAIAN | TANGGAL | TEMPAT |
1. | Batas Akhir Penyerahan Naskah | 6 Desember 2012, Pukul 11.00 WIB | Sekretariat |
2. | Seleksi Naskah Awal | 7 s.d. 10 Desember 2012 | Sekretariat |
3. | Pemberitahuan Hasil Seleksi Awal | 12 Desember 2012 | Blog: |
4. | Final (dalam bentuk Presentasi) | 13 Desember 2012 | Auditorium FE Unesa |
KRITERIA | JENIS HADIAH |
JUARA I | Piagam dan Uang sebesar Rp. 3.500.000– |
JUARA II | Piagam dan Uang sebesar Rp. 2.500.000,- |
JUARA III | Piagam dan Uang sebesar Rp. 2.000.000,- |
K. PENGHARGAAN
Contact Person :
- Made Pramono HP. 081357635674
- Ari Atriya Tanti HP. 085790442723
Lampiran 1. Contoh Format Sampul
(warna sampul biru, tanpa cover plastik)
LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA
JUDUL TULISAN
…………………………………………
LOGO PERGURUAN TINGGI
Disusun Oleh :
……………. (Nama, NIM, Tahun Angkatan, Ketua Kelompok)
…………(Nama, NIM, Tahun Angkatan : Anggota)
FAKULTAS
PERGURUAN TINGGI
KOTA / KABUPATEN
TAHUN 2012
Lampiran 2. Format Halaman Pengesahan
HALAMAN PENGESAHAN
LOMBA KARYA TULIS ILMIAH MAHASISWA
1. Judul :
2. Ketua Pelaksana Kegiatan
a) Nama Lengkap :
b) NIM :
c) Jurusan/Fakultas :
d) Universitas/Institut?Politeknik :
e) Alamat, No. Telp./Fax./HP :
f) Alamat e-mail :
3. Anggota Pelaksana : ….. orang
4. Dosen Pendamping
a) Nama Lengkap dan Gelar :
b) NIP. :
c) Jurusan/Fakultas :
d) Universitas/Institut?Politeknik : e) Alamat, No. Telp./Fax./HP :
Menyetujui: Ketua Pelaksana Kegiatan,
Ketua Jurusan/Pembantu Dekan III/Dekan
( ) ( )
NIP. NIM.
Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan/ Dosen Pendamping
Direktur Politeknik/Ketua/Sekolah Tinggi
( ) ( )
NIP. NIP.
[1] Diadopsi dari pedoman PKM 2011
[2] Diadopsi dari pedoman PKM 2011
Sumber: Penalaran Unesa
Download: