Arti Tabel menurut kamus besar bahasa Indonesia adalah kata benda yang berarti daftar berisi ikhtisar sejumlah (besar) data informasi, biasanya berupa kata-kata dan bilangan yang tersusun secara bersistem, urut ke bawah dalam lajur dan deret tertentu dengan garis pembatas sehingga dapat dengan mudah disimak. Secara umum, tabel dikenal dengan susunan baris (row) dan kolom (column). Untuk mempermudah pemahaman mengenai baris dan kolom simaklah sedikit uraian di bawah ini.
Daftar Isi
Pengertian Baris Dan Kolom
Baris di dalam tabel dibaca secara horisontal sedangkan kolom dibaca vertikal. Simaklah contoh tabel di bawah ini.
Tabel di atas memiliki jumlah kolom 4 dan jumlah baris 3. Cara membaca tabel di atas adalah sebagai berikut.
Membaca Kolom
Pembacaan kolom pada contoh tabel di atas secara berurutan bisa dilakukan seperti berikut ini:
- Kolom No. berisi data 1, 2, dan 3
- Kolom Nama berisi data Ahmad, Budairi, dan Kevin
- Kolom Kelas berisi data 1, 2, dan 3
- Kolom Peringkat berisi data 3, 2, dan 1
Membaca Baris
Pembacaan baris pada contoh tabel di atas secara berurutan bisa dilakukan seperti dibawah ini;
- Baris pertama berisi data 1, Ahmad, 1, dan 3
- Beris kedua berisi data 2, Budairi, 2, dan 2
- Baris ketiga berisi data 3, Kevin, 3, dan 1
Membuat Tabel di Microsoft Word
Cara membuat tabel di Microsoft Word sangatlah mudah. Ikutilah langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Tabel standar: Klik Tab Insert > Table kemudian arahkan kursor pada grid (kotak-kotak) sampai muncul jumlah baris dan kolom di atasnya semisal 4×3 yang berarti 4 kolom dan 3 baris.
- Tabel Besar: Klik Insert > Table > Insert Table
- Convert Teks ke Tabel: Jika memiliki teks yang dipisahkan dengan tab maka kita bisa mengubahnya menjadi tabel dengan cara sebagai berikut. Blok teks > Klik Insert > Table > Convert Text to Table
- Menggambar Tabel: Klik Insert > Table > Draw Table