Download Contoh Surat Pernyataan Beda Nama untuk Mengurus SHM BPN

Surat Pernyataan Beda Nama
Download
Download is available until [expire_date]
  • Version
  • Download 0
  • File Size 14.94 KB
  • File Count 1
  • Create Date 2 January 2025
  • Last Updated 2 January 2025

Download Contoh Surat Pernyataan Beda Nama untuk Mengurus SHM BPN

Surat pernyataan beda nama untuk mengurus SHM BPN harus ditulis dengan detail dan tertanda kepala kelurahan/ kepala desa dan RT-RW setempat. Hal ini ditujukan untuk meminimalisir penyalahgunaan. Sebaikinya, setelah mengetahui ada perbedaan nama dalam beberapa dokumen, ybs segera mengurus dan memutuskan nama mana yang akan digunakan. Namun, jika kondisi sudah darurat maka bisa menggunakan surat pernyataan beda nama yang hanya bisa digunakan untuk satu keperluan saja.

Berikut adalah contoh surat pernyataan beda nama yang digunakan untuk mengurus SHM di BPN sehingga ada sangkut paut-nya dengan sertipikat tanah. Dalam surat pernyataan beda nama diwajibkan untuk membubuhkan materai 10k pada tanda tangan ybs dan RT, RW, Kelurahan harus menggunakan nomor stempel yang terdata dalam buku dokumen masing-masing instansi. Pada beberapa kasus, ada yang mewajibkan ttd dan stempel harus sampai mengetahui camat.

Cara Menggunakan Template Surat Pernyataan Beda Nama

  1. Download surat dalam bentuk docx. Buka di ms Word
  2. Ganti bagian bertanda kuning. Pastikan tidak ada typo.
  3. Hapus highlight kuning dengan cara ctrl+a dan ubah highlight pen menjadi none.
  4. Print dan bubuhkan materai 10k, minta ttd ke RT, RW dan kelurahan secara berurutan.