Token BCA Habis Baterai? Begini Solusinya

Beberapa waktu yang lalu, token BCA atau Key BCA milikku habis baterainya. Padahal waktu itu sedang butuh transaksi penting. Walhasil kami sempat menanyakan ke CS BCA melalui sosmed, mencari review, dan lain sebagainya. Namun semuanya ternyata tidak membuahkan hasil.

Singkat cerita, sore itu, kami mendatangi kantor BCA. “Tanya satpam BCA pasti lebih akurat jawabannya” pikirku. Karena mereka pastinya sudah berkali-kali mendengar keluhan nasabah yang token BCAnya habis baterai.

Sesampainya di pos satpam, aku langsung saja menanyakan solusi kalau token BCA habis baterainya. Ternyata berdasar jawabannya, satu-satunya solusi untuk hal itu adalah meminta pergantian token BCA baru melalui CS. Setelah mendapat jawaban itu, aku langsung pulang.

Saat jam kerja BCA, aku kemudian mendatangi CS untuk meminta pergantian token baru. Pengalaman ganti token BCA baru itu aku tulis di artikel sebelumnya.

Leave a Reply