5 Ide Aktivitas Seru Liburan Akhir Tahun

Akhir tahun menjadi salah satu liburan yang dinanti karena liburan sekolah anak-anak terhitung liburan panjang dan orang tua bisa menghabiskan jatah cuti pada tahun itu. Habiskan liburan akhir tahun dengan aktivitas seru liburan akhir tahun dan jangan sampai terlewatkan dengan sia-sia.

Libur sekolah bagi sebagian Ibu Rumah Tangga merupakan hari-hari yang monoton. Jika hari sekolah seorang Ibu punya waktu jeda sejenak dengan aktivitas sekolah anak-anak, hari libur merupakan hari dimana anak-anak 24 jam di rumah dan bisa jadi menimbulkan gesekan-gesekan baru. Jika tidak tertangani dengan baik akan menjadi hari-hari penuh drama yang menguras emosi, maka penting untuk merencanakan liburan akhir tahun agar tidak menjadi masalah baru untuk keluarga.

Nge-Trip Bareng Keluarga

Keluarga kami menyukai ngetrip private, intimate bareng keluarga dibandingkan trip rombongan satu bis. Kami sering random mampir ke suatu tempat yang sejalur dengan jalur tujuan utama, mencoba beragam kuliner lokal dan menyempatkan diri untuk menikmati udaranya.

Nge-Trip bareng keluarga terhitung kegiatan yang membutuhkan perencanaan matang, minimal alokasi budget yang cukup. Kami bukan keluarga yang strict mengharuskan initerary detail, namun selalu menyiapkan lokasi dan wishlist tempat yang ingin dikunjungi.

5 Ide Aktivitas Seru Liburan Akhir Tahun

Tantangannya ngetrip bareng keluarga dengan anak yang masih toddler cenderung lebih rumit dibandingkan ngetrip bareng pasangan dan anak yang sudah berusia matang. Musti siap dengan Mood-nya toddler yang jungkir walik. Kalau kami enggak memaksakan anak untuk sak dhet sak nyet sesuai jadwal, sering kali kami menunggu mood bocah baik untuk melanjutkan perjalanan.

Enggak jarang kami mengubah rencana karena mengusahakan membaiknya mood bocah. Awalnya ingin ke musium dulu, karena bocah sudah ngebet pengen ke pantai, kita ngalahi dulu ke pantai masio panase ngenthang-ngenthang.

Makanya kita butuh aplikasi one gate system yang bisa digunakan untuk beli segala sesuatu terkait ngetrip, entah beli tiket pesawat, booking hotel, tiket kereta hingga sekedar bayar QRIS karena kami pemuja cashless. BRI dengan #BRImoFSTVL andalannya menjadi apps banking andalan untuk mengakomodir semua kebutuhan tersebut.

5 Ide Aktivitas Seru Liburan Akhir Tahun

Apalagi di #BRImo sedang #BerlimpahHadiah dengan beragam penawaran Promonya. Dari Promo berupa undian hingga promo berupa poin yang bisa ditukar setiap minggunya. #BRImoMudahSerbaBisa terhitung aplikasi perbankan yang fast load dan praktis.

Hadiah BRImo FSTVL enggak tanggung-tanggung. Total 100k hadiah langsung dan undian berhadiah utama BMW 520i Sport, Hyundai Creta Alpha dan kendaraan Vespa Primavera. Boleh dong didoain biar menang undian BMW-nya, biar nge-tripnya makin seru. Heuu. Download BRImo deh biar enggak ketinggalan promonya.

Staycation with Family

Liburan Akhir Tahun jatuh di musim hujan. Sebaiknya sebelum liburan kita ngecek dulu prediksi BMKG agar enggak kecele. Kan sayang jauh-jauh ke pantai ternyata hujan deras terus-menerus. Akhir Desember diprediksi curah hujan masih lebat. Namun tidak perlu khawatir, jika memang tidak memungkinkan untuk nge trip bareng keluarga, kita bisa mengakalinya dengan staycation di hotel, villa atau penginapan lain.

Yhaaa, meski terkesan hanya pindah turu thok, tapi tetap ada something difference yang membawa nuansa baru pada keluarga sehingga diharapkan bonding keluarga lebih erat tanpa disibukkan dengan urusan rumah.

Aku merasakan banget betapa staycation semalam aja sudah menjadi jalan refreshing dan melepas jenuh mengurus printilan rumah yang enggak ada habisnya.

Ikut Kelas Keluarga untuk Menguatkan Bonding

Keluarga adalah universitas kehidupan sepanjang hayat dimana keluarga akan menjadi tempat pulang paling nyaman, tempat istirahat dari lelahnya dunia, tempat yang paling dirindukan sekaligus penyemangat.

Namun untuk mewujudkan keluarga yang sesuai dengan impian, kita harus mau saling belajar. Enggak hanya sepihak saja yang belajar. Sayangnya, perbedaan latar belakang dan pengalaman sering kali menghambat sebuah keluarga untuk menyatukan visi dan misi keluarga.

5 Ide Aktivitas Seru Liburan Akhir Tahun

Maka, penting untuk meluangkan waktu dan menyediakan budget untuk ikut kelas keluarga, entah dengan psikolog secara privat atau ikut kelas keluarga yang bertebaran dan dipilih yang sesuai dengan misi keluarga masing-masing.

Liburan akhir tahun menjadi salah satu waktu yang tepat untuk merancang dan menguatkan kembali misi keluarga dengan mengikuti kelas keluarga sesuai kebutuhan. Apakah akan mengikuti kelas parenting untuk mengevaluasi peran ayah-ibu bagi anak-anak ataukah kelas couple untuk meningkatkan rasa cinta suami-istri yang mulai renggang karena kesibukan.

Family Project

Project keluarga adalah salah satu kegiatan seru yang membuat keluarga kami hidup. Family project melibatkan seluruh anggota keluarga secara ekslusif tanpa campur tangan pihak eksternal. Bagaimanapun kita harus tetap memiliki waktu tersendiri untuk keluarga.

Family Project enggak perlu muluk-muluk, enggak perlu rumit dengan persiapan atau penjabaran tertulis layaknya proposal kelembagaan. Family Project bisa sesederhana membersihkan taman atau menanam bunga di halaman bersama-sama, asal melibatkan semua anggota keluarga dan saling bekerja sama, berbagi peran.

Bisa juga menjadikan aktivitas sosial sebagai Family Project seperti bagi-bagi makanan, berkunjung ke panti asuhan, panti lansia, dst.

Silaturrahim, Ngumpulke Balung Pisah

Salah satu agenda yang selalu kami uri-uri setiap liburan tiba adalah berkunjung ke sanak-saudara atau sahabat-sahabat keluarga kami. Memang silaturrahim biasanya identik dengan lebaran, namun mempunyai keluarga lintas provinsi ternyata membuat lebaran terasa sangat sempit dan tidak ada waktu lebih untuk berkunjung lebih banyak.

Biasanya kami lebih banyak memanfaatkan lebaran untuk berkumpul dengan saudara di rumah karena jarang berkumpul dengan formasi lengkap. Tidak semua sahabat dan saudara bisa kami kunjungi saat lebaran tiba. Maka, kami memanfaatkan liburan untuk saling berkunjung dan mengenal.

Serunya, berkunjung saat liburan terkesan lebih intimate karena tidak disibukkan dengan tradisi dan tamu tidak begitu banyak.

So, apa agenda liburan akhir tahunmu? Jangan sampai liburan akhir tahun berlalu sia-sia tanpa meninggalkan kesan untuk keluarga.

Leave a Reply